8 Jenis Instalasi di Rumah Sakit Umum Wajib Ada!

8 Jenis Instalasi di Rumah Sakit Umum Wajib Ada!

Instalasi di Rumah Sakit

Tabel Pembahasan

jenis instalasi di rumah sakit

Ketika membangun sebuah rumah sakit, kita harus memastikan ruangan untuk setiap instalasi di rumah sakit tersedia dengan lengkap dan kebutuhan. 

Beberapa instalasi di rumah sakit umum biasanya terdiri dari instalasi gawat darurat, rawat jalan, rawat inap, farmasi, gizi, dan sebagainya. 

Berdirinya sebuah rumah sakit di wilayah tertentu, dapat memberikan pelayanan yang maksimal, jika semua instalasi tersedia sesuai standar yang ada. 

Instalasi di Rumah Sakit Umum

Apa saja jenis instalasi di rumah sakit yang wajib ada, dan apa saja fungsi dari setiap unit-unit ini, ulasannya :

berikut ini jenis instalasi di rumah sakit :

 

Instalasi Emergensi atau IGD

Pada Instalasi di rumah sakit yang menjadi tujuan utama para pasien dalam berbagai kondisi penyakit adalah Instalasi Gawat Darurat atau IGD.

Instalasi ini wajib di rumah sakit, umumnya menyediakan penanganan pertama untuk pasien dengan kondisi cedera atau cukup mengancam keselamatan jiwanya.

Dalam ruangan instalasi gawat darurat, pasien segera ditangani oleh dokter spesialis dibantu dengan sejumlah perawat dan dokter lainnya yang dibutuhkan.

Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit

Sebuah Instalasi di rumah sakit selanjutnya adalah instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit atau IPSRS. Instalasi ini merupakan sebuah unit dalam rumah sakit dengan tugas terkait sarana yang tersedia di RS.

IPSRS harus melaksanakan dan melakukan pemeliharaan, maintenance, resertifikasi, hingga kalibrasi terhadap beberapa fasilitas rumah sakit di wilayah tertentu.

Beberapa fasilitas sarana rumah sakit yang menjadi fokusnya seperti Gedung rumah sakit, listrik, sanitasi, alat-alat medis, alat non medis, kelayakan pakai dan lain sebagainnya.

Instalasi Gizi

Pasien di rumah sakit yang sedang menjalani rawat inap, tentunya mendapatkan fasilitas makan pagi, makan siang, dan makan malam yang disiapkan oleh bagian instalasi gizi di rumah sakit.

Salah satu unit di rumah sakit ini memiliki tugas khusus, yaitu untuk mengelola kegiatan pelayanan gizi di area rumah sakit tersebut, juga untuk pelayanan makanan, terapi diet pasien, hingga konsultasi gizi.

Instalasi gizi di rumah sakit perlu melakukan beberapa tugasnya dengan baik dan benar, seperti mengolah bahan makanan berkualitas bagi pasien, menyiapkan makanan sesuai standar gizi pasien, hingga melakukan kerja sama dengan pihak dokter, perawat, dan laboratorium terkait konsultasi gizi.

Instalasi Rawat Intensif

Pasien dengan kondisi khusus yang memerlukan perawatan intensif, akan ditempatkan di instalasi rawat intensif ( ICU ).

Unit ini disiapkan sebuah rumah sakit skala besar untuk mengelola pasien yang mengalami kondisi kritis, cedera parah, hingga sakit berat yang berefek kepada kelangsungan hidupnya.

Instalasi rawat intensif biasanya dilengkapi dengan beberapa peralatan khusus dan canggih, untuk memantau berbagai keluhan dan gejala yang dialami pasien dan memaksimalkan kesembuhan untuknya.

Instalasi Rawat Inap

Setiap pasien dengan kondisi penyakit yang mengharuskan dirinya dirawat di rumah sakit, akan ditempatkan di instalasi rawat inap.

Instalasi di rumah sakit ini disediakan sebagai tempat bagi pasien dalam menjalani pengobatan serta rehabilitasi dengan dukungan tenaga medis yang profesional.

Pasien akan diinapkan di dalam instalasi rawat inap. Sesuai dengan jenis penyakit yang dialami. Pasien juga diberikan beberapa fasilitas seperti makan, ruang tunggu keluarga, dan lain sebagainnya.

Instalasi Farmasi

Pada Instalasi di rumah sakit yang selanjutnya adalah instalasi farmasi yang fungsinya yaitu untuk menebus obat yang dibutuhkan pasien.

Instalasi farmasi juga wajib ada dalam sebuah rumah sakit, sebagai fasilitas untuk menyelenggarakan kefarmasian yang dipimpin oleh seorang Apoteker.

Apoteker dan orang lainnya yang bertugas di instalasi farmasi, memiliki tugas dan tanggung jawab untuk mengadakan, mengelola, dan menyediakan perbekalan kesehatan di rumah sakit.

Instalasi farmasi dan Apoteker yang bersangkutan di suatu rumah sakit, juga harus memenuhi persyaratan hukum tertentu, mengingat hal ini juga berkaitan dengan kelangsungan hidup pasien yang sedang sakit untuk jangka panjang.

Instalasi Rawat Jalan

Pada Instalasi rawat jalan juga menjadi salah satu unit yang wajib ada dalam sebuah rumah sakit. Instalasi di rumah sakit ini ada untuk memberikan pelayanan rawat jalan untuk pasiennya.

Pelayanan diberikan sesuai dengan spesialisasi yang memang dibutuhkan oleh pasien terkait. Pelayanan ini umumnya berupa pemeriksaan, pemberian tindakan medis, hingga pengobatan sesuai dengan kondisi kesehatan pasien yang melakukan rawat jalan.

Instalasi Gas Medis

Pemasangan Instalasi gas medis di rumah sakit tentunya harus menjadi fokus utama para kontraktor dan arsitek dalam membangun rumah sakit.

Instalasi gas medis untuk rumah sakit merupakan sistem jaringan pemasangan gas medis, dari pusatnya atau sentral gas medis, ke ruangan-ruangan yang ada di rumah sakit.

Instalasi gas medis ini menggunakan sistem pemipaan, dengan pipa tembaga berbahan stainless steel 99%. Pembuatan instalasi gas medis juga harus sesuai standar Kemenkes di negara kita.

Khusus untuk instalasi gas medis, pastikan pihak kontraktor rumah sakit memilih jasa instalasi gas medis profesional dan sesuai standar Kemenkes ya, seperti Nodemedic. 

Nodemedic menyediakan jasa instalasi gas medis, dan bagi pihak kontraktor maupun instansi kesehatan yang ingin bekerja sama, kami akan memberikan layanan gratis konsultasi penyusunan RAB dan perencanaan gambar desain instalasi gas medis.  Dapatkan penawaran tersebut dengan menghubungi kami sekarang.

Silahkan menghubungi kami lewat:

WA : 088 1388 1388
Website : https://nodemedic.com

Anda juga bisa membeli produk komponen instalasi gas medis kami melalui toko online berikut:

Tokopedia: https://www.tokopedia.com/officialnodemedic
Shopee: https://shopee.co.id/official_nodemedic

Bagikan Artikel

Scroll to Top